Monday, January 14, 2013

Uji Reliabilitas Instrumen degan SPSS



Sugiyono (2008: 173) mendefinisikan reliabilitas alat ukur sebagai “ketetapan alat ukur dalam mengukur apa yang diukurnya, yang artinya kapan pun alat ukur tersebut digunakan akan memberikan hasil ukur yang sama.
Koefisien reliabilitas perangkat tes berupa bentuk uraian dapat diketahui menggunakan rumus Alpha  (Suherman dan Sukjaya, 1990: 194) sebagai berikut:
       
Uji Reliabilitas butir soal dapat dilakukan dengan menggunakan SPSS. Berikut disajikan data hasil tes kemampuan analogi matematis siswa SMP X dengan 6 butir soal tes kemampuan analogi matematis:

Kemampuan Analogi Matematis
No.
Kode Siswa
Nomor Soal / Skor Ideal
Total
1
2
3
4
5
6
(X1)
(X2)
(X3)
(X4)
(X5)
(X6)
(Y)
4
4
4
4
4
4
24
1
S-01
4
0
4
0
0
0
8
2
S-02
0
0
4
1
0
0
5
3
S-03
4
3
4
3
1
1
16
4
S-04
2
1
4
0
0
1
8
5
S-05
1
4
1
1
1
1
9
6
S-06
4
1
4
1
1
1
12
7
S-07
4
2
4
0
0
0
10
8
S-08
0
0
4
0
0
1
5
9
S-09
4
1
4
4
1
0
14
10
S-10
3
0
4
1
1
0
9
11
S-11
4
3
4
4
1
0
16
12
S-12
4
3
4
0
0
2
13

Adapun langkah-langkah pengujiannya sebagai berikut:
1.      Kopikan data ke Data View pada lembar kerja SPSS



2.      Beri label pada masing-masing kelas eksperimen dan kontrol dengan klik Variable View, beri nama masing-masing variabel pada kolom label untuk variabel pertama “Butir Soal no.1” dan variabel ke-2 “Butir Soal no.2” , variabel ke-3 “Butir Soal no.3” , variabel ke-4 “Butir Soal no.4” , variabel ke-5 “Butir Soal no.5”, variabel ke-7 “Butir Soal no.7”  dan variabel ke-2 “Total Skor”.




3.      Kembali ke Data View untuk melakukan analisis uji validitas dengan klik Analyze >> Scale>> Reliability Analysis.




4.      Masukan semua variabel kecuali variabel “Skor Total” ke kotak Item(s) dan pada Model pilih Alpha


 
5.      Klik Ok



6.      Berikut hasil dari analisisnya:


7.      Lihat nilai korelasi butir item soal dengan skor total. Kemudian nilai r dapat langsung di konsultasikan ke kritis = 0,702, Jika rhitung > kritis artinya korelasi Reliabel. Dari hasil perhitungan  rhitung = 0,482 < kritis = 0,702 butir soal Tidak Reliabel.

Oleh: Samsul Maarif

Daftar Pustaka
Suherman, E. dan Sukjaya, Y. (1990). Petunjuk Praktis untuk Melaksanakan Evaluasi Pendidikan Matematika. Bandung: Wijayakusumah 157.
Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung : CV. Alfabeta.

Temukan tulisan terkait:

"
Statistik Diskriptif dengan SPSS"

5 comments:

  1. gan... saya mw tnya angka 4 4 4 4 4 4 24 itu apa ya? maklum nubie... hehe
    blog agan sgt membantu sya... makasi sebelumnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Angka 4 adalah skor ideal atau skor maksimal tiap item sedangkan angka 24 adalah skor total dari skor ideal...Terima kasih sudah berpartisipasi gannn.....

      Delete
  2. gan mau tanya...kalo mau buat regresi butir soal dengan spss gimana ya...makasih sebelumnya gan

    ReplyDelete
  3. mau tanya gan...kalo mau buat regresi butir soal dengan spss gimana ya...mohon bantuannya gan...warning nih...makasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Baca artikel di sini gan.....http://samsarif.blogspot.com/2013/05/regresi-linier-sederhana-dengan-spss.html

      Delete

Mohon komentarnya....!

Pendidikan

Analisis Data Statistik dengan SPSS


Tinggalkan Pesan dan Kesan Anda di Buku Tamu

Komentar Terbaru