Bukti Geometri #24
Oleh: Samsul Maarif
Masalah yang akan dibuktikan:
Diketahui
segitiga ABC dengan alas BC. Buktikan bahwa jika BD adalah garis berat terhadap
sisi AB diperpanjang hingga DE yang sama panjang dengan segmen BD, maka: segitiga
ADB kongruen dengan segitiga CDE; CE = AB; dan CE // AB.
Sketsa
permasalahan:
Diketahui
BD: garis berat terhadap sisi AC sehingga AD = DC. BE diperanjang hingga BE
dengan BD = DE. Akan ditunjukkan bahwa (i)
segitiga ADB kongruen dengan segitiga CDE; (ii) CE = AB dan (iii) CE//AB.
Bukti
(i) Akan ditunjukkan bahwa segitiga ADB
kongruen dengan segitiga CDE.
Perhatikan
segitiga ADB dan segitiga CDE dimana panjang sisi AD = sisi CD (diketahui),
besar sudut ADB = sudut CDE (sudut bertolak belakang) dan panjang sisi BD =
sisi DE (diketahui), maka segitiga ADB kongruen dengan segitiga CDE (S.Sd.S).
(ii) Akan ditunjukkan bahwa CE = AB
Berdasarkan
pernyataan (i) maka akan berakibat
bahw panjang sisi CE = sisi AB
(iii) Akan ditunjukkan bahwa CE//AB
Perhatikan
segmen AB dan CD dipotong oleh BE, maka berdasarkan pernyataan (i) besar sudut ABD = sudut CED yang
artinya sudut dalam berseberangan sama. Karena AB dan CD dipotong oleh BE
terdapat sudut dalam berseberangan yang sama maka berdasarkan Axioma 5 euclid
CE//AB.
Dari
pernyataan (i), (ii) dan (iii) maka dapat
disimpulkan bahwa jika BD adalah garis berat terhadap sisi AB diperpanjang
hingga DE yang sama panjang dengan segmen BD, maka: segitiga ADB kongruen
dengan segitiga CDE; CE = AB; dan CE // AB.
□
Daftar Pustaka
Baan,
MA. De & Bos, J.C,. 1992. Ilmu Ukur untuk Sekolah Lanjutan tingkat
Pertama. Jakarta: Pradnya Paramita.
No comments:
Post a Comment
Mohon komentarnya....!